HARI KESEHATAN DUNIA


Ciao Managers, gimana kabar kalian hari ini ? Harus baik dan sehat dong karna Hari ini adalah Hari diperingatinya kesehatan dunia.

Hari Kesehatan Dunia di rayakan setiap tahun pada tanggal 7 April dan tentunya didukung oleh Organisasi Kesehatan Dunia atau WHO.

Sedikit tentang awal diperingatinya Hari Kesehatan Dunia. Pada tahun 1948 Organisasi Kesehatan Dunia mengadakan Majelis Kesehatan Dunia pertama. Majelis ini memutuskan merayakan Hari Kesehatan Dunia pada tanggal 7 April setiap tahunnya dan dimulai pada tahun 1950. Hari Kesehatan dunia diselenggarakan untuk memperingati pendirian WHO dan dipandang sebagai kesempatan untuk menyadari masalah - masalah mengenai kesehatan yang ada setiap tahunnya.

Hari Kesehatan Dunia diakui oleh berbagai organisasi pemerintah dan non pemerintah yang memiliki kepentingan dalam kesehatan publik.


Setiap tahunnya WHO memiliki tema yang berbeda untuk merayakan Hari Kesehatan Dunia nih Managers. Pada tahun 2017 kemarin WHO mengangkat tema "Depresi : Yuk Bicara" dan untuk tahun ini sendiri WHO mengangkat tema "Cakupan Kesehatan Semesta : Untuk setiap warga dimanapun berada". Tema tersebut bukan sembarangan dipilih loh Managers. WHO mengambil tema tersebut karna memang ketidaksetaraan layanan kesehatan masih terjadi. Jadi, bagaimana sih keadaan kesehatan pada saat ini dan khususnya Indonesia?

Dikutip dari halaman berita Koran Jakarta WHO mengatakan bahwa 65 juta orang di Asia Tenggara berisiko jatuh miskin karena tidak bisa mengakses layanan kesehatan dasar yang mahal. Pada tahun ini WHO mengajak seluruh negara anggota di Asia tenggara meningkatkan upaya menuju cakupan kesehatan semesta untuk menyediakam layanan kesehatan yang bermutu bagi semua orang, kapanpun, dimanapun tanpa mengalami kesulitan keuangan.

Nah, Indonesia sendiri telah melakukan upaya mengurangi kemiskinan dengan penurunan 10 hingga 15 persen setiap tahunnya namun jika dibandinv dengan negara Asean lainnya tetap saja masih kalah. Managers wajib tau nih dari 36 juta jiwa penduduk miskin yang ada di Asean 90 persennya berada di Indonesia dan Filipina loh. Selain itu kemiskinam dan kekurangan gizi juga masih melanda Indonesia loh managers 30 persen dari populasi Indonesia mengalami Stunting. Masalah yang cukup serius bukan?

Managers, dari sini kalian bisa tau nih kalo ternyata keadaan kesehatan serta pemerataannya di negara kita masih banyak yang barus ditingkatkan.
So, Jangan lupa untuk selalu jaga kesehatan kalian yah Managers. SELAMAT HARI KESEHATAN DUNIA untuk kalian semua.


Penulis : (Alfi)
Salam enterpreneur
Management News, Your News Pa

Post a Comment

0 Comments